Gelar Karya P5 SMA Negeri 3 Lumajang
SMA Negeri 3 Lumajang – Pagi, (20/06/23) lapangan basket disulap dengan berjejer stand kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) denga tema Swajiva Adiluhung Agung Amongkarsa yang memiliki makna Jadilah jiwa yang mandiri, berkarakter dan penuh gagasan. Siswa-siswi SMA Negeri 3 Lumajang melakukan unjuk kreativitas dalam bingkai tema kewirausahaan yang menampilkan aneka produk makanan dan minuman tradisional dan 2 tema lainnya yaitu Bangunlah Jiwa dan Raganya serta Bhineka Tunggal Ika. Untuk menambah eksotik dan tampilan yang menarik pengunjung dan dewan juri, stand yang disponsori oleh bank Jatim ini ditata menarik dalam rangka menguatkan dimensi mandiri dan bergotong royong.
Acara yang dibuka secara langsung oleh Bapak Kepala SMA Negeri 3 Lumajang Bapak Supriadi, M. Pd. ini dihadiri oleh Bapak Koordinator Pengawas SMA/SMK Cabang Dinas Wilayah Jember Bapak H. Nanang
M.C. Yusuf, M. Si dan juga Perwakilan dari Komite Sekolah yang dihadiri oleh Bapak H. Asep, M. Pd. Para tamu undangan yang berasal dari masyarakat dan juga perwakilan orang tua. Acara ini dipandu oleh dua orang siswa yang bertindak sebagai pembawa acara yaitu Aulia Dava dan M. Feryansyah.
Pembukaan acara yang cukup meriah, karena para tamu kehormatan memasuki kursi undangan diiringi dengan tarian penyambutan “Cucuk Lampah” yang dilakukan oleh beberapa siswi. Penampilan tari Profil Pelajar Pancasila secara kolosal oleh guru dan siswa, tarian medley Nusantara, penampilan drama kreasi yang bertema bullying oleh siswa-siswi kelas X10, penampilan gamelan sekolah, juga grup band guru, dan siswa yang berkolaborasi dengan apik, pertunjukan Al Banjari siswa Remas, serta penampilan dari Emuga (grup band musik siswa). Sedikit hal yang berbeda dalam acara ini adalah ruang refleksi yang disediakan oleh panitia untuk menampilkan ulasan siswa selama mengikuti kegiatan P5. Terdapat lima siswa yang secara retoris menyampaikan refleksinya di panggung dan berhasil mendapatkan give away dari panitia. Ruang refleksi ini disediakan oleh panitia dalam rangka melatih siswa bernalar kritis, melatih kemampuan berbicara di depan publik oleh siswa selama mengikuti kegiatan P5.
Alhamdulillah, acara gelar karya berjalan lancar, sesuai harapan dan meriah. Dipaparkan pula dalam bentuk pembacaan laporan kegiatan secara deskriptif dan runtut oleh ketua Projek Gelar Karya selaku Waka Kurikulum, Bapak Fanda Meilasa, S. Kom. Sampai jumpa pada gelar karya pada projek berikutnya. Semoga kegiatan ini memberikan pengalaman yang melekat pada seluruh siswa tentang bagaimana konsep yang sebenarnya tentang praktik dunia kewirausahaan yang sekarang menjadi salah satu target penopang kemajuan bangsa dengan menanamkan secara dini pada dunia pendidikan di Indonesia. Tim Jurnalis Garda-Ari Fanti Rahayu